Debby Ingatkan Orang Tua Bahaya Gadget Bagi Anak, Serta Ide Pemutaran Lagu Nasionalisme di Sekolah, Ini Alasannya

    1126
    0
    Debby Ingatkan Orang Tua Bahaya Gadget Bagi Anak, Serta Ide Pemutaran Lagu Nasionalisme di Sekolah, Ini Alasannya | Foto : AA

    DETIKEPRI.COM, BINTAN – Melihat anak kecil yang sibuk dengan gadget tampaknya kini sudah menjadi pemandangan yang umum. Anak-anak tak lagi menghabiskan waktu dengan bermain sepeda atau bermain bola dengan teman-teman sebaya di luar rumah.

    Namun, lebih banyak menghabiskan waktunya dengan  bermain gadget. Fenomena ini tentu bukan tanpa efek negative.

    Bunda Paud Kabupaten Bintan Ibu Hj Deby Maryanti meminta agar orangtua hendaknya mampu mensiasati agar anak tidak kecanduan gadget karena hal ini akan berefek buruk pada perkembangan anak, baik psikis maupun fisik.

    BACA JUGA :  Wan Azizah Menempati Deputi PM Malaysia

    Dirinya juga tidak menampik bahwa ada banyak manfaat yang bisa didapat dari sebuah gadget. Tentang smartphone, kita dapat menggunakannya kapan dan di mana saja.

    Dengan koneksi internet, kita bisa melakukan apa saja, bertukar pesan, menjelajah dunia maya, sampai membaca berita-berita terkini dari seluruh dunia.

    Meski begitu, dikatakannya juga bahwa di balik manfaatnya, keterikatan pada gadget tanpa kenal waktu tentu menyimpan ancaman, yang terbesar adalah ”kecanduan”, ini juga berlaku pada anak-anak.

    BACA JUGA :  Dit Reskrimum Polda Kepri Berhasil Ringkus Empat orang Curas

    Banyak anak-anak di bawah lima tahun yang sudah begitu akrab dengan gadget.

    “Setiap bertemu orangtua, saya selalu ingatkan ini. Kita harus peduli, agar anak-anak tidak ‘Kecanduan‘. Khususnya kepada guru-guru Paud , saya meminta agar kita bersama mampu mengkomunikasikan ini ke orang tua anak ” ujarnya saat ditemui di Desa Malang Rapat , Kec Gunung Kijang, Jum’at (3/8) sore.

    BACA JUGA :  Saat gelar operasi, Bea Cukai berhasil amankan 31.756 Batang Rokok dan 717,3 Liter Mikol

    Selain hal tersebut, dirinya juga mengulas ide terkait pembinaan karakter nasionalisme anak-anak. Dirinya bahkan mendorong agar disetiap sekolah di Kabupaten Bintan hendaknya mampu memutarkan lagu-lagu kebangsaan.

    Dimana hal ini bertujuan agar anak-anak menjadi terbiasa dan memiliki konsep karakter yang nasionalis.

    “Mungkin diwaktu-waktu tertentu jam sekolah, pihak sekolah kita himbau untuk memutarkan lagu-lagu kebangsaan. Khususnya dipagi hari. Suasana itu, jarang kita temui saat ini” tutupnya.