Mitra Bahari Safety bersama CV Mitra Dinamis Gelar Pelatihan Alat Safety Kapal

    663
    0
    Mitra Bahari Safety Kerja Sama Dengan CV. Mitra Dinamis Gelar Acara Pelatihan Penggunaan Peralatan Safety Kapal

    DETIKEPRI.COM, BATAM – Mitra Bahari Safety Kerja Sama Dengan CV. Mitra Dinamis Gelar Acara Pelatihan Penggunaan Peralatan Safety Kapal

    CV. Mitra Bahari Safety yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa dalam pemasangan alat safety kapal menggelar acara perdana training serta bekerja sama dengan CV. Mitra Dinamis di Ballroom Hotel Ibis Style , Kecamatan Bengkong , Sabtu (11/06/2022), sekira pukul 08.00 Wib.

    Rangkaian kegiatan ini meliputi pembekalan materi training terkait pemasangan alat safety kapal seperti pemasangan tabung ILR , APAR dan CO² System kepada peserta training dan di lanjuti praktek lapangan di kawasan CV Mitra Dinamis

    BACA JUGA :  Ulasan jangka panjang Samsung Galaxy S20 +

    dimana peserta training berjumlah 80 orang yang terdiri dari 40 perwakilan perusahaan yang bergerak dalam bidang safety di seluruh Indonesia.

    Muhammad Turki, SE selaku pimpinan CV.Mitra Bahari Safety mengatakan perusahaan ini diberikan kepercayaan untuk memberikan pelatihan kepada pekerja profesi safety dari pemerintah

    agar seluruh teman – teman safety dapat terdaftar di BTKP ( Balai Teknologi Keselamatan Indonesia ) dari pemerintah khususnya Menteri Perhubungan

    Perusahaan ini juga sudah berdiri sejak 2020 di Kota Batam dalam menyediakan jasa training pengguna alat – alat Safety atau Keselamatan Pelayaran , lokasi office terletak di kawasan Marina city waterfront No.120 , Kota Batam,

    BACA JUGA :  Rossi Ganti Pelatih Untuk Musim 2019, Mampukah Mendominasi Balapan?

    ” Dengan Motto Menciptakan Tenaga Safety dalam hal servis yang lebih tangguh dan handal dalam bidang pemasangan dan penggunaan alat safety kapal , Alhamdulillah hari ini perdana untuk melaksanakan pembekalan materi safety setelah terlepas dari pandemi covid 19 ” ungkap nya

    Beny Rusbiny,SE selaku pimpinan CV. Mitra Dinamis yang berlokasi di Komp Pertokoan Seruni Blok B no 12 Sei Panas Kota Batam menambahkan perusahaan bukan hanya menyediakan dan menjual berbagai jenis alat – alat keselamatan kerja namun juga ikut serta dalam mendorong tenaga servis agar memiliki keahlian yang handal dalam menggunakan dan mengerti tentang alat – alat keselamatan dalam penggunaan maupun mengenal jenis serta masa berlaku nya,

    BACA JUGA :  Ascott bagi takjil lebih dari 2000 Kotak untuk masyarakat di 15 Kota Indonesia

    ” Saya sangat mengapresiasi PT.Mitra Bahari Safety yang telah mau menggandeng perusahaan – perusahan dalam bidang safety untuk menciptakan tenaga ahli service yang handal dan tangguh ” tutupnya