Menjadi Favorit di Sesi Tes Qatar, Dovizioso Merasa Senang

    1788
    0
    Dovizioso Ducati Team | Foto : Istimewa

    DETIKEPRI.COM, OLAH RAGA – Tes Qatar ditutup senyum bahagia oleh Dovizioso sang pembalab dari team Ducati. DesmoDovi memang tidak memuncaki sembilan hari tes pramusim. Namun, kecepatannya pada long run (simulasi balap) saat tes di Sirkuit Losail pekan lalu, telah menjadikan pembalap Italia itu penantang utama untuk balapan MotoGP Qatar.

    Juara dunia bertahan, Marc Marquez bahkan memperkirakan Dovizioso akan lebih cepat 0,6 atau 0,7 detik setelah tes Qatar hari kedua. Ia juga menilai, sang rival mampu mencetak catatan waktu yang kompetitif.

    BACA JUGA :  Unjuk Gigi Pada Pramusim, Inilah 4 Pemain Premier League

    Pernyataan senada turut dilontarkan rekan setim Dani Pedrosa. Ia mengungkapkan, Ducati dengan Andrea Dovizioso akan menjadi favorit pada balapan pertama musim 2018.

    “Saya senang banyak orang berpikir demikian, dan saya sangat senang dengan bagaimana tes berjalan,” ucap Dovizioso ketika ditanya perihal status sebagai favorit pemenang balapan Qatar.

    “Saya tahu kami akan kuat, tapi ternyata lebih baik dari yang diharapkan. Selama tiga hari (tes Qatar), dalam kondisi sedikit berbeda, catatan waktu datang dengan mudah, sesuatu yang tidak sering terjadi.

    BACA JUGA :  Mengupas Para Jenderal Berbisnis Sepakbola

    “Kami jelas terbantu oleh motor, yang bekerja baik di trek ini (Losail) dan tahun ini bahkan sedikit lebih. Jadi, kami lebih kompetitif dibanding tahun lalu.” dilansir dari motorsport.com

    Di antara hal-hal yang diuji coba Dovizioso selama tes pramusim adalah tipe baru sasis dan fairing aerodinamikan yang diperbarui, diperkenalkan saat tes Thailand.

    Ia pun mengatakan, pilihan pada sasis yang akan digunakan untuk balapan Qatar masih belum dibuat. Akan tetapi, yakin hal itu tidak akan membuat perbedaan besar dalam hal prospeknya.

    BACA JUGA :  Leicester di Prediksi Bisa Hambat Dominasi Klub Besar Liga Inggris

    “Kami bekerja dengan baik dari Malaysia dan seterusnya,” imbuh Dovizioso.

    “Kami mencoba semua hal yang harus kami coba dan ini tidak selalu terjadi, karena masalah bisa terjadi dan ban terbatas.

    “Kami punya ide yang cukup jelas, terutama pada fairing. Kami memiliki lebih banyak keraguan pada sasis, tapi saya bisa cukup cepat dengan kedua tipe yang ada. Kami akan membuat pilihan sebelum balapan pertama.”(Ptr)