Beranda Berita Alami Sakit Gigi, Ini Pertolongan Pertama Saat Terasa Ngilu

Alami Sakit Gigi, Ini Pertolongan Pertama Saat Terasa Ngilu

1643
0
Seorang wanita alami ngilu pada gigi, gejala sakit gigi | Foto : Ist

DETIKEPRI.COM, KESEHATAN – Pernahkah kamu merasa ngilu saat mengkonsumsi makanan tertentu? Bisa jadi kamu mengalami gigi sensitif, yang sangat mengganggu jika dibiarkan terus-menerus. Sayangnya, sebagian orang yang mengalami gigi ngilu lebih memilih membiarkannya, padahal dampaknya bisa lebih parah.

Di Indonesia, satu sari tiga orang terkena gigi sensitif, namun hanya 30% dari penderita yang melakukan sesuatu untuk mengatasi kondisi ini. Faktanya, gigi ngilu yang dibiarkan akan kembali muncul dan bertambah parah. Tidak ingin hal ini terjadi, bukan? Berikut ini adalah pertolongan pertama yang perlu dilakukan saat gigimu terasa ngilu.

BACA JUGA :  Daun Pepaya dan Daun Singkong, Mana Yang Lebih Sehat?

Hindari Makan Makanan yang Memicu Gigi Ngilu

Ilustrasi Jangan Konsumsi Eskrim saat sakit gigi

Sebaiknya hindari dulu beberapa makanan dan minuman yang memicu gigi ngilu seperti yang memiliki rasa manis, asam serta dingin dan panas. Beberapa kebiasaan lain yang bisa dihindari juga adalah bernafas di udara dingin dan menyikat gigi terlalu keras.

Kunjungi Dokter Gigi

Untuk memastikan penyebab gigi ngilu, sangat disarankan untuk mengunjungi dokter gigi terdekat. Beberapa tes berdasarkan keluhan akan dilakukan untuk mengetahui kondisi gigi yang sering kali ngilu. Dokter juga akan memberikan resep jika diperlukan, serta memberikan arahan untuk bisa mengatasi gigi ngilu.

BACA JUGA :  RB Foundation "D'Detox Therapy" Buka Cabang Ke 5 di Kawasan KDA Batam Centre

Kamu juga bisa melakukan pemeriksaan gigi secara online jika sering mengalami ngilu tapi tidak tahu penyebabnya di sini. Tapi akan jauh lebih akurat jika disertai dengan pemeriksaan dokter gigi juga ya.

Gunakan Sikat Gigi Yang Lembut

Gigi ngilu juga bisa disebabkan oleh kerusakan karies gigi atau gigi berlubang, pemutihan gigi dan efek setelah perawatan gigi. Untuk menghindari rasa ngilu semakin parah, sebaiknya gunakan sikat gigi yang lembut dan ubah pola menggosok gigi yang biasanya diterapkan. Gosok gigi dengan gerakan yang perlahan, agar tidak menyakiti bagian gigi yang sedang mengalami masalah.

BACA JUGA :  Dapat Menurunkan Kadar Gula, Inilah Manfaat Daun Mangga

Ganti Pasta Gigi

Gunakan Pasta gigi yang dapat menghilangkan rasa ngilu dan rasa nyeri pada gusi, ada beberapa pasta gigi yang memberi beberapa formula yang khusus untuk para penderita sakit gigi ataupun sering terjadi nyeri pada gusi, baiknya konsultasikan kepada dokter sebelum menggunakan lebih lanjut.