DETIKEPRI.COM, BINTAN– Penemuan bayi laki-laki di tembok pekarangan Panti Asuhan Bina Insani km 18 Kelurahan sungai Lekop, sontak membuat warga sekitar kaget, Sabtu (18/6). Penemuan tersebut diketahui sekitar pukul 15.50 Wib sore hari oleh seorang nenek lansia yang hendak sholat Ashar di Masjid.
Lurah Sungai Lekop Riswan mengatakan bayi tersebut ditemukan dalam keadaan kain bendong dengan beralaskan kardus tersebut di panti Asuhan Bina Insani. Bayi tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang lansia bernama embah Suni, ketika ingin melaksanakan sholat Ashar di Masjid.
“Ya benar ada seorang bayi di dalam kardus ditemukan di Pekarangan tembok Panti Asuhan Bina Insani dalam keadaan sehat,” Ujar Riswan.
Riswan mengatakan kondisi bayi tersebut dalam perawatan pihak Puskesmas Sungai Lekop. Diduga bayi malang yang baru berumur 6 jam tersebut sengaja di biarkan begitu saja oleh orang tua kandungnya. Saat ini kesehatan bayi sedang dalam pantauan pihak Puskesmas dan atas kejadian tersebut juga sedang di dalami pihak kepolisian.
Staf Kebidanan Puskesmas Kelurahan Sungai Lekop, Anita (33) menyampaikan kondisi bayi saat ini sangat sehat, bayi tersebut berat sekitar 2,4 Kilogram dan tinggi 46 Cm.
“Ya Kemungkinan persalinannya tersebut dilakukan sendiri, karena tampak pada bagian tali pusarnya dipotong sendiri sehingga tidak sampai 1cm. Normalnya jika persalinan di medis pemotongan tali pusar bayi itu sekitar 2-3 Cm,” Jelasnya.