Harris Hotel Batam Center dan Harris Resort Waterfront Kembali Gelar Wedding Expo

    668
    0
    Harris Hotel Batam Center, Harris Resort Waterfront Batam

    DETIKEPRI.COM, WISATA & TRAVELHarris Hotel Batam Center dan Harris Resort Waterfront Batam, kembali gelar Wedding Expo yang bertempat di Nagoya Hill Mall Batam.

    Wedding Expo yang berlangsung dari tanggal 21 Juni hingga 26 Juni 2022 diadakan di atrium Nagoya Hill Mall dan diikuti vendor-vendor pernikahan ternama di Batam.

    Menurut Harum Hendra Winata, selaku General Manager HARRIS Hotel Batam Center, “kami telah berkolaborasi dengan vendor-vendor pernikahan untuk membuat paket pernikahan yang diidam-idamkan oleh calon pengantin”.

    “Dengan konsep “One Stop Wedding Service”, para calon pengantin dapat bertemu langsung dengan vendor-vendor pernikahan dan berkonsultasi sehingga mendapatkan pernikahan impian yang selama ini diidam-idamkan” tambahnya.

    Pemilihan tempat pelaksanaan pernikahan, calon pengantin diberikan beberapa pilihan lokasi indoor dan outdoor yang dapat dipilih di HARRIS Hotel Batam Center dan HARRIS Resort Waterfront Batam.

    Pemilihan menu makanan standard bintang 4 dan service yang diberikan oleh hotel-hotel ini sudah tidak diragukan lagi. HARRIS Hotels sebagai salah satu pioneer yang selalu mengadakan wedding expo untuk membantu calon pengantin sehingga tidak terlalu kewalahan dalam merencanakan hari yang bahagia.