Beranda Berita Daerah Cabor Pencak Silat, Kampar Raih 1 Emas, 4 Perak dan 2 Perunggu...

Cabor Pencak Silat, Kampar Raih 1 Emas, 4 Perak dan 2 Perunggu di Popda XV Riau Tahun 2022

732
0
Cabor Pencak Silat

DETIKEPRI.COM, PEKANBARU – Kontingen Kabupaten Kampar berjaya di  Cabang olahraga (cabor) Pencak Silat dengan berhasil meraih  medali 1  Emas, 4 perak,  2  Perunggu pada  Popda (Pekan Olahraga Pelajar Daerah) XV Riau yang digelar di Pekanbaru, 21-24 Juni 2022.

Untuk medali emas diraih atlit pencak silat putri atas nama Rahmi Ulfanisari S  yang turun di Klas H Putri. Pada  cabor Pencak Silat ini Kabupaten Kampar berada di peringkat 4 dari 11 kabupeten/Kota yang mengikuti Popda tersebut.

Wakil Ketua I Pengkab (Pengurus Kabupaten)  IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia), Kampar M. Salim, SPd, MIP, didampingi Wakil Sekretaris Royansyah Putra, M.Kom,  mengaku bangga dan bahagia dengan perolehan medali dari anak-anak Kampar ini. “Prestasi  ini telah melalui perjuangan yang cukup berat baik perjuangan anak-anak dalam latihan juga perjuangan dan proses untuk keikutsertaan Kampar dalam Popda ini,” ujarnya.

BACA JUGA :  Kukuhkan Pengurus LAM Kota Batam, Ini pesan Nyat Kadir

Menurut Salim dengan perolehan medali ini,  Cabor Pencak Silat merupakan Penyelamat Kampar pada POPDA XV Riau Tahun 2022, karena walaupun keikutsertaan Cabor Pencak Silat belum sepenuhnya didukung oleh sarana prasarana yang sempurna oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora), namun Cabor Pencak Silat berhasil meraih prestasi dan mengangkat nama Kabupaten Kampar di tingkat Provinsi Riau.

Disampaikan Salim,  bahwa untuk keikutsertaan Kampar pada cabor  Pencak Silat   di Popda XV Riau tahun 2022 ini, Pengkab IPSI Kampar selain berbekal Surat Pengantar dari Dinas Dikpora Kampar  sebagai  persyaratan Peserta di Dispora (Dinas Pemuda dan Olahraga) Provinsi Riau,  Pengurus IPSI Kampar juga mengumpulkan sumbangan.

BACA JUGA :  Alasan Sulit Sandar di Pelabuhan, MV Ceria Indomas Tak Singgahi Desa Telaga

“Alhamdulillah dengan keikutsertaan kita pada cabor Pencak Silat ini berhasil merubah posisi Kampar menjadi urutan 6 dari 11 Kabupaten/Kota se-Riau,,” jelasnya.

Untuk itu kata Salim, Pengkab IPSI Kabupaten Kampar menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung  keikutsertaan Kabupaten Kampar dalam cabor Pencak Silat pada Popda XV Riau tahun 2022 dan menyampaikan ucapan selamat kepada atelit atelit Kampar yang telah berjuang maksimal dalam ajang Popda XV Riau 2022.

Seperti disampaikan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, Boby Rachmat pada saat pembukaan  Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XV Tahun 2022 lalu, bahwa Popda XV Riau Tahun 2022 ini ikuti sebanyak 1.152 atelit dan pelatih official.

BACA JUGA :  Letkol Hasbul Menjabat Danyonif Raider Khusus136/TS, Gantikan Santoso

Ada  tujuh cabor yang dipertandingkan pada Popda XV Riau Tahun 2022 ini yakni Pencak Silat,  Sepak Bola, Sepak Takraw,  Tenis Lapangan. Bola Voli Indoor dan Bulu Tangkis.

Tema pada POPDA Riau ini adalah bangkit dan berprestasi. Dengan tujuan sebagai sarana untuk menguji prestasi dan evaluasi terhadap pelaksanaan pembinaan olahraga pelajar di masing-masing kabupaten kota.

Disamping itu Pelaksanaan Popda juga sebagai ajang seleksi olahraga pelajar riau untuk mengikuti Pra Pekan Olahraga Nasional Tahun 2022 dan Pekan Olahraga Pelajar Nasional tahun 2023,.

Pada Popda XV Riau tahun 2022 ini Kabupaten Kampar mengirimkan  71 atlet dan 17 pelatih  dengan total  88 orang. (Diskominfo Kampar /Humas IPSI Kampar)