DPP BM PAN Selenggarakan Rakernas Virtual Via Zoom Meeting

    2835
    0
    DPP BM PAN Selenggarakan Rakernas Virtual Via Zoom Meeting | Photo : Putra Piasaulu

    DETIKEPRI.COM, POLITIK – Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BMPAN) laksanakan Rapat Kerja Nasional secara daring via zoom meeting, pada Kamis (27/08/2020) Pukul 19.00 wib.

    Rakernas yang di ikuti seluruh DPW dan DPD BM PAN se Indonesia kurang lebih berjumlah 3000 peserta dari seluruh Indonesia.

    Rapat Kerja Nasional ( RAKERNAS) Barisan Muda Partai Amanat Nasional (BMPAN) yang bertujuan silaturahmi dan konsolidasi pengurus dan kader BMPAN.

    Dengan mengangkat tema “Selalu Setia, Selalu Bersama Partai Amanat Nasional Tercinta”.

    BACA JUGA :  Geger Mayat Tanpa Identitas Terapung di Jembatan Copek Sungai Tocah

    “Yang jelas kita menyambut baik dengan diselenggarakannya RAKERNAS BM PAN se-Indonesia, dan menjadi ajang silaturahmi pada saat ini. Kita juga mengutamakan protokol kesehatan Covid-19.” Terang Ketua DPW BMPAN Provinsi kepulauan Riau, Tirta Mulyadi, SE, MM.Par.

    Pengurus DPW BMPAN Provinsi Kepulauan Riau | Photo : Putra Piasaulu

    DPP BMPAN selegarakan acara Rakernas yang bertempat di Kawasan Puncak Bogor yang dihadiri langsung Ketua DPP BMPAN Ahmad Yohan, Sekretaris DPP BMPAN A. Qayyimel Alofi, Sekretaris DPP PAN Eddy Soeparno.

    BACA JUGA :  Sanggahan Sinar Mas Terkait Hilangnya Pajak dan Monopoli Harga Kayu

    Rakernas BM PAN kali ini adalah merupakan relaksasi organisasi BM PAN sekaligus menentukan arah dan perjuangan BM PAN kedepan pasca Kongres V DPP PAN di Kendari ..

    Rakernas kali ini tentu sekaligus merayakat hari lahir BM PAN yang ke 22 tahun, dalam rentang waktu 22 tahun dan pasca Kongres V di Kendari tentu ada berbagai dinamika dan anasir-anasir internal dan eksternal yang perlu disegarkan kembali ..

    BACA JUGA :  Akibat Pidato Bandingkan Nabi Muhammad Dengan Sukarno, Sukmawati di Polisikan

    Sebagai Ortom PAN, tentunya BM PAN juga perlu mereformulasi arah perjalanannya agar dapat bersinergi dengan agenda PAN lima tahun ke depan di bawah kepemimpinan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan ..

    Dalam Rakernas I ini, DPP BM PAN, DPW BM PAN dan DPD BM PAN Se-Indonesia, akan merumuskan formula agenda organisasi dalam bentuk rekomendasi internal dan eksternal.

    Selanjutnya rekomendasi tersebut menjadi guidance perjalanan BM PAN ke depan.(RED/PTR)