Satu korban kecelakaan pompong di tabrak kapal kargo di temukan

    402
    0

    DETIKEPRI.COM, BATAM – Senin 27/09/2021 pagi sekitar jam 10.30 telah di temukan mayat seorang pria di bibir Pantai Nuvasa Bay Palm Spring.

    Penemuan mayat tersebut di duga korban kecelakaan laut pompong yang ditabrak oleh kapal kargo pada minggu kemarin 26/09/2021 akhirnya ditemukan. Pria bernama lengkap Imron Nur Restu dijumpai sudah tak bernyawa.

    BACA JUGA :  Bentuk Apresiasi untuk Olahraga Indonesia, Hyundai serahkan All-New Palisade

    Saat ditemukan, tubuh korban telungkup mengapung sambil mengenakan baju hitam merah dan celana dalam hitam pada bibir pantai Nuvasa Bay Palm Spring Nongsa Batam.

    Reza selaku Koordinator Pos SAR Batam membenarkan penemuan tersebut, dirinya memaparkan korban ditemukan berdasarkan laporan masyarakat pantai Nuvasa bay Nongsa senin pagi nya.

    “Ya benar sudah ditemukan sekira pukul 10.30 oleh masyarakat setempat, korban atas nama Imron Nur Restu,” ucap Reza saat dikonfirmasi, Senin (27/9/2021).

    BACA JUGA :  Macan Kerinci Berkunjung ke Kantor Lang Nadim Bahas "Serumpun Melayu"

    “Reza” menjelaskan antara lokasi kejadian dan ditemukan korban berjarak 5 km, dan untuk saat ini korban telah dievakuasi oleh Tim SAR Terpadu.

    ”Untuk selanjutnya korban dievakuasi oleh mobil ambulan Polairud ke RS Bhayangkara, sedang kan untuk satu korban lainya sedang dalam upaya pencarian” tegas “Reza’.

    Penemuan “Imron merupakan satu dari dua korban yang hanyut dari kecelakaan laut pada minggu kemarin, sebab ditabrak nya pompong, oleh kapal muat barang yang terjadi pada perairan Nongsa hari Minggu 26 Semptember kemarin.

    BACA JUGA :  PUPR Bakal Perbaiki Gorong-Gorong Simpang Kabil, DBMSDA Menjelaskan