Bupati Bintan Pimpin Apel penyemprotan Disenfektan diwilayah Kecamatan Bintan Timur

    487
    0
    Bupati Bintan Pimpin Apel penyemprotan Disenfektan diwilayah Kecamatan Bintan Timur | Photo : Aldi Alfani

    BINTANKabupaten Bintan yang memiliki jumlah penduduknya yang padat menyebar dibeberapa pulau dan Kecamatan sangat riskan akan penyebaran virus corona.

    Dalam mengantisipasi penyebarannya Pemerintah Kabupaten Bintan bekerjasama dengan instansi Kepolisian dan TNI hari ini Selasa, 31 Maret 2020 menggelar kegiatan Penyemprotan Disenfektan secara menyeluruh diwilayah Kecamatan Bintan Timur.

    Sebelum pelaksanaan penyemprotan Bupati Bintan Apri Sujadi melakukan Apel bersama di lapangan Relif Antam Kijang Kelurahan Kijang Kota.

    BACA JUGA :  Naila Fahra Hanaya, Putri Seorang Wartawan Lampung, Berhasil Buat Prestasi Membagakan
    Bupati Bintan Pimpin Apel penyemprotan Disenfektan diwilayah Kecamatan Bintan Timur | Photo : Aldi Alfani

    Dari pantauan detikepri.com dilapangan terlihat beberapa Instansi yang hadir dalam apel pagi tersebut diantaranya, dari satuan Polri, TNI AD, Dinas Kesehatan, PMI, Camat bintan Timur, Lurah Kijang Kota, dan beberapa tokoh masyarakat serta ketua RW yang berada diwilayah Kecamatan Bintan Timur.

    Dalam sambutannya Bupati Bintan menyampaikan bahwa kegiatan penyemprotan Disenfektan ini merupakan salah satu langkah untuk memutuskan mata rantai dalam penyebaran virus corona, jadi diharapkan kepada tim pelaksana dapat melakukan kegiatan ini dengan sebaik baiknya, sehingga manfaat dari kegiatan ini dapat dirasakan oleh masyarakat kita, ungkapnya.

    BACA JUGA :  Penduduk Miskin di Kepri Meningkat, Ini Kata Gubernur Nurdin
    Bupati Bintan Pimpin Apel penyemprotan Disenfektan diwilayah Kecamatan Bintan Timur | Photo : Aldi Alfani

    Setelah kegiatan apel selesai dilaksanakan tim penggerak penyemprotan keliling yang terdiri dari satuan Mobil Damkar Kabupaten Bintan, Mobil Watercanon dari Kepolisian dan beberapa kendaraan lainnya langsung berkeliling melakukan penyemprotan diwilayah kelurahan kijang kota, dan Sungai Enam, serta berikutnya akan dilakukan dibeberapa wilyah lainnya.

    Kegiatan penyemprotan disenfektan ini akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten secara rutin mengingat dalam upaya memutuskan mata rantai penyebaran virus corona harus dilakukan semaksimal mungkin, sehingga kabupaten Bintan benar benar Zero Corona dan masyarakat dapat beraktifitas seperti sediakala.

    BACA JUGA :  Chandra : PKS harus Ekstra Kerja Keras, Hasil Survey Prematur Belum dapat Jadi Penentu Pilihan Untuk Pasangan Isdianto-Suryani