Hujan Lebat Beberapa Daerah di Batam Terendam Banjir

    1236
    0
    Batam Sering mengalami banjir saat hujan cukup deras | Photo : Ai

    DETIKEPRI.COM, BATAM – Dilema masyarakat Kota Batam saat hujan lebat turun, pasalnya beberapa titik yang cukup sering terjadi banjir, menjadi kegusaran tersendiri bagi warga Batam.

    Penyebab Banjir yang ada di Kota Batam diakibatkan kurang berjalan baiknya drainase dan terjadi penyumbatan dibeberapa saluran pembuangan air.

    Pemerintah harus sigap dalam menangani banjir yang selalu terjadi saat hujan lebat, jika dilihat dari kondisi jalan banyak jalan yang tidak memiliki drainase atau saluran air yang cukup untuk menampung debit air yang besar, sehingga wajar jika terjadi banjir.

    BACA JUGA :  Demo Penolakan RUU Ekstradisi China, Siapa Yang Terlibat?

    Seperti yang terjadi di Perumahan Taman Raya Tahap 1 dan Tahap 2, warga perumahan sibuk membersihkan rumah akibat lumpur yang dibawa oleh air, posisi perumahan tersebut cukup sering menerima banjir jika terjadi hujan sekitar 1 sampai 2 jam.

    Perumahan Taman Raya adalah satu dari sekian banyak perumahan yang sering mengalami banjir saat hujan lebat, yang menjadi permasalahannya adalah perumahan warga tersebut tidak memiliki drainase yang cukup untuk menampung debit air yang besar.

    BACA JUGA :  Viral Video Pernikahan Menggunakan Helikopter Miliki Polda Sumut

    Harusnya pemerintah lebih memperhatikan pengembang perumahan untuk memberikan drainase yang dapat mengalirkan air sehingga bisa mengurangi banjir.

    Dari pantauan tim detikepri.com dibeberapa perumahan yang sedang tahap pembangunan, terlihat jelas drainase tidak menjadi konsen khusus bagi pengembang. Parit pembuangan limbah warga hanya dibuat kecil dan tidak efisien dalam menampung debit air yang cukup besar.

    BACA JUGA :  Motor Sport Zaman Now, Honda CB 150 Verza Launching di Batam

    Hal ini bisa menjadi penyebab utama terjadinya banjir, oleh sebab itu pemerintah Kota Batam harus sudah memberikan syarat penting bagi setiap pengembang untuk memperhatikan drainase dan saluran pembuangan, sehingga kedepannya tidak terjadi lagi banjir yang turun karena debit air hujan yang cukup deras.

    Disamping itu jalan protokol dan ateri juga harus menjadi konsen pemerintah untuk melakukan pembersihan dan cuci parit sehingga tidak terjadi penyumbatan.