DETIKEPRI.COM, POLITIK – PKS Kepri harus berkolaborasi dengan Pemerintah dan seluruh steakholder masyarakat, hal ini disampaikan langsung Hendry Munief.
Dalam acara kegiatan Rakerwil PKS Kepri 2022 yang mengangkat tema Semangat Transformasi dan Kolaborasi untuk Kepri Maju dan Sejahtera , Ketua BPW DPP PKS Sumbagut, Hendry Munief MBA,
memberikan arahan agar DPW PKS Kepri dan seluruh DPD DPD PKS yang ada di Kepri, untuk melakukan Kolaborasi atau bekerja sama dengan pemerintah daerah dan seluruh steakholder masyarakat.
“PKS se Kepri harus mampu dan bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan masyarakat karna membangun kemajuan kesejahteraan masyarakat tidak bisa sendiri” kata Hendry Munief dalam memberikan arahan secara daring.
Kemudian Ketua BPW DPP PKS yang merupakan jebolan universitas Kebangsaan Malaysia juga memberikan semangat dan motivasi terkait bagaimana Nabi Muhammad SAW melakuan transformasi dalam membangun tatanan masyarakat.